Sosialisasi E-Proposal Tahun 2016 Lingkup Dinas Pertanian TPH Prov.Kalbar
Pontianak- Dinas Pertanian TPH Prov.Kalbar melalui Sekretariat Dinas, (Rabu,4/2) mengadakan Sosialisasi E-Proposal Tahun 2016 Lingkup Dinas Pertanian TPH yang berlangsung Di Aula Dinas Pertanian yang dihadiri oleh seluruh petugas Dinas Pertanian Kab/Kota Se-Kalimantan Barat yang menangani E-Proposal.
Sosialisasi E-Proposal Tahun 2016 Lingkup Dinas Pertanian TPH dibuka secara resmi Oleh Sekretaris Dinas Pertanian TPH Prov.Kalbar (Ir.Adi Suyatno,MM) mewakili Kepala Dinas.
E-proposal adalah aplikasi yang dibangun untuk mendukung sistem bootom-up planning yang efektif dan efisien di Kementerian Pertanian. Dengan adanya e-proposal akan mampu menjelaskan kebutuhan anggaran yang diperlukan untuk mencapai sasaran yang ditargetkan, lengkap dengan daya dukung yang akurat dan legalitas dari dinas terkait.
Sistem e-Proposal memiliki beberapa tujuan antara lain:
(1) menjaring sebanyak mungkin usulan-usulan dari daerah yang potensial untuk dikembangkan
(2) mempercepat pengiriman data proposal dari seluruh Kab/Kota dan provinsi
(3) memperkuat peran SKPD provinsi sebagai koordinator mekanisme perencanaan satu pintu
(4) mempercepat proses penilaian proposal oleh tim pusat
(5) meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengalokasian anggaran pemerintah Kab/Kota dan provinsi di seluruh Indonesia
(6) mendukung upaya hemat barang persediaan (paperless) dan pengelolaan data base lebih baik
(7) mendukung percepatan Reformasi Birokrasi dengan sembilan langkah percepatan, salah satunya adalah setiap Kementerian/Lembaga harus membangun e-government yang mencakup e-office, e-procurement, e-planning, e-budgeting, e-perfomance, dan e-auditing. Diharapkan usulan-usulan dari daerah akan diproses di pusat dengan transparan dan akuntabel.
Dengan adanya aplikasi e-proposal ini akan memudahkan dalam mengelola data perencanaan yang lebih cepat, murah, praktis, terstruktur, akuntabel dan transparan.
Erviyanto,S.Pi (Dinas Pertanian TPH Prov.Kalbar)