PROGRAM READSI TINGKATKAN PEMBERDAYAAN RUMAH TANGGA PEDESAAN
Agroinfo
Pontianak - Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura (Distan TPH) Provinsi Kalimantan Barat menggelar Pertemuan koordinasi kegiatan Rural Empowerment and Agricultural Development Scalling Up Innitiative (READSI) di Pontianak, Jumat (17/5)
Kegiatan yang dibuka oleh Kabid Penyuluhan dan Pengembangan Pertanian, Distan TPH Kalbar, Sofian Suri tersebut bertujuan untuk menginformasikan perkembangan dan persiapan READSI 2019 baik di tingkat provinsi maupun di kabupaten.
Pada kesempatan itu Sofian mengatakan bahwa program READSI bertujuan memberdayakan rumah tangga pedesaan dengan keterampilan, kepercayaan dan sumber daya untuk meningkatkan pendapatan dan penghidupan secara berkelanjutan melalui pendekatan program yang terukur.
“Melalui proram ini juga harapan Pak Kadistan juga bisa mendukung desa mandiri yang telah dicanangkan oleh Gubernur Kalbar. Apalagi di Kalbar untuk program READSI di Kalbar terdapat di Sambas dan Sanggau. Dari lokasi sangat strategis karena berbatasan langsung dengan negara Malaysia,” jelas dia.
Dalam pertemuan koordinasi READSI dihadiri Tim Pelaksana READSI, kabupaten dan serta stakeholder