• Selamat Datang di Website Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Barat

#ayobertani #banggabertani

Saat panen raya di Kubu Raya, Kadis TPH sampaikan Kalbar surplus beras hingga Maret 2023

Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalbar, Florentinus Anum saat memberikan sambuta usai panen raya di Desa Pal IX, Kubu Raya menyampaikan bahwa Provinsi Kalbar menjadi bagian dari 16 provinsi di Indonesia yang dinyatakan Menteri Dalam Negeri RI surplus beras hingga Maret 2023.

" Dari hasil rapat koordinasi pengendalian inflasi nasional bersyukur Kalbar dinyatakan bagian dari 16 provinsi yang dinyatakan surplus beras hingga Maret 2023," kata dia, Senin (12/2/2023).

Share

Pada 2023 target produksi padi di Kalbar 1,109 juta ton GKG

Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalbar menargetkan pada 2023 produksi padi di Kalbar 1,109 juta ton Gabah Kering Giling (GKG). Hal itu sebagaimana disampaikan Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalbar Florentinus Anum saat kegiatan Pertemuan Sosialisasi dan Koordinasi Kegiatan Serealia dan Perbenihan 2023 di Pontianak, Kalbar, Rabu (1/2/2023).

Berdasarkan angka sementara (asem) produksi padi di Kalbar pada 2022 tercatat sebanyak 814.743 ton  dari estimasi luas lahan baku sawah 242.972 hektare.

Share

Angka Sementara produksi padi 2022 di Kalbar 814.743 ton GKG

Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalbar, Florentinus Anum  menyebutkan bahwa berdasarkan Angka Sementara (ASEM) produksi padi di Kalbar sebanyak sebanyak 814.743 ton Gabah Kering Giling (GKG).

"ASEM produksi padi Kalbar 2022 sebanyak 814.743 ton Gabah Kering Giling (GKG) atau setara dengan  535,123 ton beras. Untuk Angka Tetap (ATAP) produksi padi atau beras  2022 baru keluar pada Maret 2023 ini," kata dia.

Share

Halaman

Subscribe to RSS - #ayobertani #banggabertani

Government Public Relations

Facebook Fanspage

Visitor

Login anggota