• Selamat Datang di Website Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Barat

Mentan Ajak Warga Tanam Bawang Merah Dekat Rumah

Landak - Menteri Pertanian Amran Sulaiman inginkan Kalimantan Barat sebagai lumbung pangan, khususnya untuk komoditas bawang merah. Selain menyediakan lahan, Amran meminta masyarakat agar ikut menanam bawang di dekat rumah. Di samping untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, gerakan ini juga bisa mendatangkan pendapatan bagi masyarakat.

Share

Genjot Produksi Bawang Merah di Perbatasan, Mentan Siapkan Lahan 100 Ha

Landak - Pemerintah melalui Kementerian Pertanian (Kementan) menyediakan lahan sebesar 100 hektar untuk ditanami bawang merah di wilayah Landak, Kalimantan Barat (Kalbar). Ini menyusul keberhasilan warga setempat memproduksi 16 ton bawang merah di atas lahan 1 hektar.

"Insyaallah tahun depan kita upayakan 100 hektar kalau 100 berhasil kita akan tambah lagi," ujar Menteri Pertanian Amran Sulaiman di Landak, Kalimantan Barat, Sabtu (22/10/2016).

Share

Panen 16 Ton Bawang Merah, Mentan Puji Lihainya Ibu-ibu di Kalbar

Landak - Menteri Pertanian Amran Sulaiman melakukan panen bawang merah sebesar 16 ton/ hektar di Kabupaten Landak, Kalimantan Barat (Kalbar). Panen tersebut merupakan inisiatif dari para ibu-ibu di wilayah tersebut.

"Kami apresiasi bu Gubernur, ini adalah gagasan luar biasa dimulai menanam bawang. Produksinya 16 ton per hektar. Kalau ini dikembangkan luar biasa," ujar Amran di Kabupaten Landak, Kalimantan Barat, (22/10/2016).

Share

Halaman

Subscribe to Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Barat RSS

Government Public Relations

Facebook Fanspage

Visitor

Login anggota